Kemenkes Minta Masyarakat Lakukan 3 Hal Ini Hadapi Cuaca Panas

- 9 Mei 2024, 13:00 WIB
Ilustrasi Cuaca Panas dan Gerah
Ilustrasi Cuaca Panas dan Gerah /BMKG

Celahsumbar.com - Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI mengimbau kepada masyarakat untuk memperbanyak minum air putih dalam menghadapi cuaca panas yang melanda Indonesia dan beberapa negara di dunia.

"Pertama, cukup minum (air putih)," kata Direktur Jenderal Kesehatan Masyarakat (Dirjen Kesmas) Kemenkes RI Maria Endang Sumiwi, Rabu, 8 Mei 2024.

Endang menyampaikan cukup minum air putih berfungsi untuk menjaga masyarakat tetap sehat dan terhidrasi dalam menghadapi cuaca panas.

"Dua, harus cukup juga untuk tidurnya," ujarnya.

Baca Juga: Pertamina Tegaskan Masih Salurkan Pertalite ke Masyarakat Sesuai Penugasan Pemerintah

Endang menjelaskan cukup tidur memastikan kebutuhan istirahat harian seseorang tercukupi, sehingga seseorang tidak mudah kelelahan di bawah cuaca yang panas.

Selanjutnya, ia menyebutkan sinar matahari yang terik juga memiliki dampak yang dapat merusak kulit, sehingga masyarakat juga perlu untuk memperhatikan kesehatan kulitnya.

"Jadi yang belum terbiasa pakai itu ya, (krim) pelindungan untuk sinar matahari, pakai!" tegasnya.

Sebelumnya, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memastikan fenomena udara panas yang melanda Indonesia beberapa hari terakhir bukan merupakan gelombang panas atau heatwave.

Halaman:

Editor: Tommy Adi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah