Tanri Abeng Meninggal Dunia

- 23 Juni 2024, 09:50 WIB
Arsip foto mantan Menteri BUMN Tanri Abeng saat menyampaikan keterangan di Jakarta, Selasa 25 Februari 2020 lalu.
Arsip foto mantan Menteri BUMN Tanri Abeng saat menyampaikan keterangan di Jakarta, Selasa 25 Februari 2020 lalu. / ANTARA/Aji Cakti/

Celahsumbar.com - Mantan Menteri Negara Pendayagunaan BUMN Tanri Abeng telah meninggal dunia pada Minggu dini hari pukul 02.36 WIB.

Hal itu disampaikan oleh Mantan Sekretaris Kementerian BUMN Said Didu. Tantri Abeng meninggal di Rumah Sakit Medistra.

“Meninggal dunia tadi malam sekitar pukul dua, di Rumah Sakit Medistra,” kata Said.

Baca Juga: Menko Hadi Sebut Satgas Judi Online Gerak ke Bawah Putus Jalur Main Judi Online

Said mengatakan jenazah akan disemayamkan di rumah duka di kawasan Simprug Golf, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan pada Minggu.

Tanri Abeng merupakan Menteri Negara Pendayagunaan BUMN pada 1998 yang ditunjuk oleh Presiden ke-2 RI Soeharto.

Pria asal Sulawesi ini kemudian melanjutkan jabatannya sebagai Menteri Negara Pendayagunaan BUMN di era Presiden BJ Habibie.

Baca Juga: Kenapa Kratom Bisa Bikin Heboh, BNN Bongkar Mengerikannya Tanaman Ini

Setelah menjadi menteri, Tanri banyak berkiprah sebagai komisaris di perusahaan BUMN.

Halaman:

Editor: Widji Ananta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah