KAI Operasikan 18 Kereta Api Tambahan Antisipasi Lonjakan Penumpang di Libur Idul Adha 2024

- 5 Juni 2024, 11:00 WIB
Ilustrasi kereta api.
Ilustrasi kereta api. /Antara/Siswowidodo/

Celahsumbar.com - PT Kereta Api Indonesia (Persero) mengoperasikan sebanyak 18 kereta api (KA) tambahan untuk mengantisipasi lonjakan penumpang selama libur Hari Raya Idul Adha 2024.

“PT Kereta Api Indonesia mengoperasikan 18 KA tambahan di bulan Juni 2024 untuk mengantisipasi lonjakan pelanggan pada libur Hari Raya Idul Adha,” kata VP Public Relations KAI Joni Martinus dalam keterangan resminya, Selasa, 4 Juni 2024.

Joni menyampaikan berdasarkan pantauan pada Selasa, 4 Juni 2024, total tiket kereta api yang terjual untuk keberangkatan Jumat, 14 Juni 2024, sampai dengan Selasa, 18 Juni 2024, yaitu sebanyak 303.123 tiket atau rata-rata 60.625 tiket per hari. Jumlah tersebut mencapai 41 persen dari total keseluruhan tiket kereta api yang dijual sebanyak 736.844 tiket.

Baca Juga: Sidang Isbat Idul Adha 2024 Digelar 7 Juni, Kemenag Pantau Hilal di 114 Titik

Menurutnya, angka penjualan tiket tersebut masih akan terus bertambah seiring dengan mendekati masa libur panjang (long weekend).

Ia mengajak masyarakat yang telah merencanakan bepergian pada periode libur panjang Hari Raya Idul Adha 2024 dan belum memiliki tiket dapat segera untuk membelinya baik melalui aplikasi Access by KAI, website kai.id, ataupun chanel lainnya yang bekerja sama dengan KAI.

Jika tiket yang diinginkan sudah habis, lanjut Joni, pelanggan dapat memilih tanggal dan rute alternatif atau memanfaatkan fitur Connecting Train di aplikasi Access by KAI yang akan membantu memberikan opsi perjalanan dengan mengombinasikan jadwal kereta yang bersifat persambungan.

Baca Juga: Istana Umumkan Kepala dan Wakil Otorita IKN Mundur, Ada Apa?

Joni menyebutkan rute favorit masyarakat pada periode libur panjang adalah Jakarta - Surabaya pergi pulang (pp), Jakarta - Solo pp, Jakarta - Malang pp, Yogyakarta - Banyuwangi pp, Blitar - Bandung pp, dan relasi lainnya.

Halaman:

Editor: Tommy Adi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah