Tilang Manual Diberlakukan Kembali! Polisi Pastikan Petugas Siap Siaga untuk Mengedukasi

- 10 Juni 2023, 13:22 WIB
Ilustrasi tilang manual
Ilustrasi tilang manual /ANTARA/Fikri Yusuf/

Celahsumbar.com - Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya menyatakan, pemberlakukan tilang manual bukan untuk melakukan penilangan yang lebih banyak. Namun tujuannya adalah edukasi.

"Bahwa tilang manual yang sudah kita berlakukan kembali adanya tujuannya, sekali lagi saya ingatkan, bukan untuk kita banyak-banyak menilang," tegas Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Pol Latif Usman dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Sabtu (10/6/2023).

"Tapi sebetulnya memberikan edukasi kepada masyarakat."

Baca Juga: Gunung Anak Krakatau Kembali Erupsi Setinggi 2.000 Meter

Ia meminta kepada pengguna jalur lalu lintas untuk lebih berhati-hati dalam berkendara. Pria berusia 49 tahun itu berharap masyrakat tidak takut dengan kehadiran petugas.

"Ini perlu dipahami sehingga masyarakat betul jangan takut ada polisi, justru polisi akan membantu rekan-rekan. Jadi kami melakukan tindakan itu bukan untuk menyulitkan para pengguna jalan, tapi untuk mengingatkan untuk menjaga keselamatan mereka," katanya.

Dirlantas Polda Metro Jaya, Kombes Usman Latif saat memberikan keterangan resminya.
Dirlantas Polda Metro Jaya, Kombes Usman Latif saat memberikan keterangan resminya. dok PMJ

Dengan adanya tilang manual tersebut, sambung Latif, petugas yang berjaga di ruas-ruas jalanan setiap kota akan melakukan penindakan terhadap yang melanggar peraturan lalu lintas.

Halaman:

Editor: Rizki Adidji


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah