Bupati Tanah Datar Eka Putra Pastikan EWS Dipasang di 7 Aliran Sungai Marapi, Ini Lokasinya

- 23 Mei 2024, 08:00 WIB
Tim SAR gabungan melanjutkan pencarian warga yang hilang akibat musibah banjir bandang di Kabupaten Tanah Datar dan Kabupaten Agam
Tim SAR gabungan melanjutkan pencarian warga yang hilang akibat musibah banjir bandang di Kabupaten Tanah Datar dan Kabupaten Agam /Basarnas

Celahsumbar.com - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) memasang early warning system (EWS) di tujuh aliran sungai yang berhulu dari Gunung Marapi, Sumatera Barat (Sumbar).

Bupati Tanah Datar Eka Putra mengatakan, pemasangan EWS adalah sebagai mitgasi dini terjangan banjir bandang. Terlebih, BMKG telah mengatakan hujan dengan curah sedang hingga lebat diprediksi guyur Sumbar beberapa hari ke depan.

"Setelah rapat bersama BNPB disepakati untuk pemasangan sistem peringatan dini banjir bandang atau galodo pada tujuh aliran sungai yang berhulu dari Gunung Marapi," ujarnya, seperti dikutip dari ANTARA, Kamis (23/5/2024).

Baca Juga: Basarnas Pakai Drone Thermal Cari 11 Korban Hilang Banjir Bandang di Sumbar

Bupati Tanah Datar, Eka Putra.
Bupati Tanah Datar, Eka Putra.

Tujuh EWS tersebut, sambung Eka, bakal dipasang di di daerah Padang Laweh, Lima Kaum, Gurun, Sumpur, Sungai Jambu, Parambahan, Tabek Ganggang, Simpang Manunggal, dan Rambatan.

Selanjutnya BNPB juga akan memasang EWS di Labuatan, Simabur, Batu Basa, dan Galogandang. Kemudian alat sensor juga dipasang di Kantor Wali Nagari (kantor desa) Pariangan, di Sawah Linggungan dan Guguak Malalo.

Sebelum memasang EWS, jajaran instansi terkait akan terlebih dahulu memberikan sosialisasi kepada publik. Termasuk petunjuk dari bunyi sirine yang akan menyala jika banjir meluap dengan besar.

Baca Juga: Pemerintah Siapkan 335 Unit RISHA untuk Korban Banjir Lahar Dingin Marapi di Sumbar

Halaman:

Editor: Widji Ananta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah