Saat Bupati Solok Epyardi Asda Ungkit Pengadaan Eskavator yang Mendapat Penolakan Berbagai Pihak

- 23 April 2024, 11:13 WIB
Bupati Solok Epyardi Asda saat mengunjungi langsung lokasi banjir di Nagari (Desa) Talang Babungo, Kecamatan Hiliran Gumanti, Kabupaten Solok, Sumatera Barat
Bupati Solok Epyardi Asda saat mengunjungi langsung lokasi banjir di Nagari (Desa) Talang Babungo, Kecamatan Hiliran Gumanti, Kabupaten Solok, Sumatera Barat /ANTARA/HO-Diskominfo Solok/

Celahsumbar.com - Bupati Solok Epyardi Asda mengunjungi langsung lokasi terdampak banjir yang menimpa warga di Nagari (Desa) Salimpek, Kecamatan Lembah Gumanti dan Nagari Talang Babungo, Kecamatan Lembah Gumanti, Kabupaten Solok, Sumatera Barat.

Epyardi menyampaikan bahwa Kabupaten Solok juga merupakan salah satu daerah rawan bencana, untuk itu ia bersyukur langkahnya dahulu untuk membeli ekskavator merupakan tindakan yang tepat karena memang alat berat sangat dibutuhkan untuk kondisi dan saat-saat seperti ini.

"Sebetulnya kita menginginkan ekskavator ini minimal ada 10 di daerah kita, namun karena banyaknya tantangan dan penolakan dari beberapa oknum yang mengatakan hal ini tidak berguna, sekarang dapat dilihat betapa berguna dan pentingnya ekskavator bagi kita di Kabupaten Solok," papar politisi PAN itu.

Baca Juga: Perseteruan Epyardi Asda-Mahyeldi Kembali Memanas, HUT ke-111 Kabupaten Solok Jadi Saksi

Epyardi mengatakan turut prihatin atas musibah banjir dan tanah longsor yang menimpa masyarakat setempat sejak beberapa hari terakhir ini.

Selain itu, ia juga turut prihatin atas musibah banjir yang menimpa warga di Nagari Talang Babungo karena curah hujan yang begitu deras mengakibatkan luapan sungai Batang Gumanti yang merendam sejumlah rumah dan ladang warga. 

 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Celah Sumbar (@celahsumbar)

 

Sesuai laporan warga setempat mengatakan bahwa aliran sungai yang dangkal ditambah curah hujan yang tinggi menyebabkan air cepat meluap hingga menyebabkan banjir yang menggenangi rumah warga bahkan merusak lahan pertanian di sepanjang aliran sungai.

Halaman:

Editor: Rizki Adidji

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x