Sumbar Terima Penghargaan Top 3 IMTI dalam Ajang IHTS 2023 dengan Komitmen Wisata Halal

- 26 Oktober 2023, 07:05 WIB
Ilustrasi wisata halal
Ilustrasi wisata halal /FREEPIK/

Celahsumbar.com - Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) menerima penghargaan dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif terkait pengembangan pariwisata halal setelah meraih peringkat ketiga dalam penilaian Indonesia Muslim Travel Index (IMTI) 2023.

Dari penilaian panitia Nusa Tenggara Barat berhasil mendapatkan peringkat pertama diikuti Aceh, Sumbar, DKI Jakarta, dan Jawa Tengah. Poin yang didapatkan pun meningkat dari penilaian tahun 2020 lalu.

Kepala Dinas Pariwisata Sumbar, Luhur Budianda mengatakan, penghargaan adalah bentuk pengakuan kepada Sumbar yang terus mengaungkan wisata halal di Tanah Air. Matrik penilaian yang dilakukan IMTI pun beragam.

Baca Juga: Harapan Jokowi Saat Bandara Mentawai Bisa Didarati Pesawat ATR

"Indonesia Muslim Travel Index (IMTI) merupakan sebuah penilaian bagaimana perkembangan pariwisata halal dan aplikasi pariwisata halal di destinasi wisata. Kita dinilai berhasil dalam hal itu," ujarnya.

Ia menyebut berdasarkan penilaian panitia, Sumbar memiliki beberapa kelebihan dalam pengembangan pariwisata halal di antaranya pergerakan yang luar biasa pentahelix pariwisata di Sumbar.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Dinas Pariwisata Sumbar (@dispar.sumbar)

 

Halaman:

Editor: Rizki Adidji


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah