Berikut Link Nonton dan Jadwal Acara Peringatan HUT RI ke-78 di Istana Merdeka

- 17 Agustus 2023, 06:16 WIB
Peringatan HUT RI ke-78
Peringatan HUT RI ke-78 /Dok. Kemensetneg

Celahsumbar.com - Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke78 digelar di Istana Merdeka, Kamis (17/8/2023). Upacara akan digelar dua kali, seperti tahun-tahun sebelumnya.

Pertama, untuk memperingati Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI pada pukul 10.00 WIB, bersamaan dengan pengibaran sangsaka Merah Putih. Lalu pada sorenya pukul 17.00 WIB, akan ada Upacara Penurunan Bendera Sang Merah Putih.

Banyak acara yang bisa dilihat dalam peringatan HUT RI ke-78 di Istana Negara. Acara akan dimulai dengan kirab bendera dan pembacaan teks proklamasi pada pukul 08.30 WIB. Acara terakhir akan berlangsung di Monas pada pukul 19.00 WIB.

Baca Juga: Jokowi Usul Gaji ASN, TNI, dan Polri Naik 8 Persen di RAPBN 2024

Jadwal Acara Nasional 17 Agustus 2023

08.30 WIB - Kirab Bendera Pusaka dan Teks Proklamasi (Silang Monas - Patung Arjuna Wijaya - Jalan Medan Merdeka Barat - Halaman Istana Merdeka)
09.00 WIB - Pertunjukan Kesenian (Halaman Istana Merdeka)
10.00 WIB - Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI (Halaman Istana Merdeka)
15.45 WIB - Pertunjukan Kesenian (Halaman Istana Merdeka)
17.00 WIB - Upacara Penurunan Bendera Sang Merah Putih (Halaman Istana Merdeka)
19.00 WIB - Video Mapping (Monumen Nasional)

Panduan Upacara 17 Agustus 2023 di Istana Merdeka

  • Presiden RI bertindak sebagai Inspektur Upacara. Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) dan Pasukan Kehormatan dari unsur TNI dan Polri, bertugas dengan formasi lengkap
  • Tamu undangan terdiri dari Pimpinan Lembaga Negara, Gubernur Bank Indonesia, Menteri Kabinet Indonesia Maju, Jaksa Agung, Panglima TNI, Kapolri, Para Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh negara-negara sahabat di Jakarta, dan tamu undangan lainnya, serta masyarakat yang telah mendaftar
  • Pakaian yang dikenakan saat upacara adalah Pakaian Nasional (Adat Daerah).

Untuk Anda yang tidak bisa mengikuti acara HUT RI ke-78 di Istana Negara, Anda bisa menontonnya secara  live streaming melalui channel YouTube Sekretariat Presiden dengan mengakses tautan ini.***

Editor: Rizki Adidji


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah