Tunggangan Timnas PSSI saat Kirab Disorot, Menpora Akhirnya Buka Suara

- 20 Mei 2023, 13:19 WIB
Kirab perayaan medali PSSI di SEA Games 2023
Kirab perayaan medali PSSI di SEA Games 2023 /ANTARA/Dhemas Reviyanto/

Celahsumbar.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo menegaskan, Kemenpora adalah rumah untuk seluruh atlet yang ada di Tanah Air.

Jawaban dari Menteri Dito tentu untuk menjelaskan isu menganak emaskan PSSI, setelah Timnas U-22 berhasil meraih emas. Ia pun pun bercerita bagaimana timnas gabung dengan kirab Kemenpora.

"Melihat antusias masyarakat akan kemenangan Timnas U-22, awalnya memang PSSI berniat mengadakan pawai. Lalu Kemenpora menyambut baik dan menawarkan agar digabung, karena Kemenpora awalnya juga berinisiatif melakukan acara serupa yang dihadiri seluruh cabang olahraga," ujarnya.

Baca Juga: Nick Kyrgios Mundur dari French Open 2023 Usai Duel dengan Perampok Bersenjata

Rute disepakati untuk dimulai dari Kemenpora menuju Bundaran HI dan kembali ke Kemenpora. Bahwa ada beberapa cabang olahraga yang punya berinisiatif memisahkan diri, seperti PSSI yang lanjut ke GBK dan Perbasi yang lanjut ke Senayan Park.

Sementara bus besar terbuka yang menjadi tumpangan pemain Garuda Muda juga menjadi sorotan. Menang bentuknya berbeda dari apa yang digunakan para atlet lain.

Kirab perayaan emas PSSI di SEA Games 2023
Kirab perayaan emas PSSI di SEA Games 2023

"Memang bus itu sudah di booking oleh pihak PSSI, murni kesalahan teknis. Kirab ini milik semua kontingen dan masyarakat yang antusias menyambut mereka!"ungkapnya.

Halaman:

Editor: Rizki Adidji


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah