Ganjar di Hajatan Rakyat Solo: Jaga Suara 03, Suara Panjenengan adalah Suara Tuhan

- 10 Februari 2024, 17:00 WIB
Calon presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo menyapa pendukungnya.
Calon presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo menyapa pendukungnya. /PDIP/

Celahsumbar.com - Capres Ganjar Pranowo menyerukan kepada seluruh simpatisan dan pendukung Ganjar-Mahfud dalam Hajatan Rakyat Solo bahwa Pemilu 2024 harus dikawal dengan sangat ketat.

"Tiga adalah nomor Ganjar-Mahfud, kita taat sama Tuhan, kita patuh terhadap hukum, dan kita selalu loyal pada kehendak rakyat, dan kita juga harus metal, menang total," kata Ganjar yang disambut riuh penonton.

Capres berambut putih ini juga mengajak para simpatisan untuk pendukung menjaga proses penghitungan suara tanggal 14 Februari nanti. "Jaga TPS kita, jaga penghitungan suaranya, sampai kemudian kita bisa menentukan InSya-Allah suara rakyat suara panjenengan adalah suara Tuhan," ujar mantan gubernur Jawa Tengah (Jateng) itu.

Baca Juga: Hajatan Rakyat Ganjar-Mahfud MD di Solo, Hantaran Masyarakat Kode Penting Indonesia

Ganjar juga berpesan kepada para simpatisan untuk pendukung untuk mengajak rekan-rekan serta keluarga mereka hadir ke TPS untuk mencoblos nomor 3. Ganjar yakin dalam gelaran pemilu nanti, aparat TNI-Polri hingga ASN akan netral.

"InSya-Allah TNI, Polri, ASN, penyelenggara pemilu, semua juga akan netral, semua akan netral," kata Ganjar.

Capres Ganjar Pranowo dan Cawapres Mahfud MD
Capres Ganjar Pranowo dan Cawapres Mahfud MD Instagram/@pdiperjuangan

KPU RI telah menetapkan tiga peserta Pilpres 2024, yakni pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md nomor urut 3.

Masa kampanye Pilpres 2024 berlangsung mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024, kemudian jadwal pemungutan suara pada tanggal 14 Februari 2024.

Halaman:

Editor: Rizki Adidji


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x