Pelepasan Mudik Gratis TNI di Idul Fitri 1445 H Dilakukan Serentak 5 April 2024

- 2 April 2024, 20:09 WIB
Kepala Staf Umum TNI, Letnan Jenderal TNI Bambang Ismawan, menjawab pertanyaan wartawan saat jumpa pers pada sela-sela acara pembukaan bazar murah di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta, Selasa (2/4/2024)
Kepala Staf Umum TNI, Letnan Jenderal TNI Bambang Ismawan, menjawab pertanyaan wartawan saat jumpa pers pada sela-sela acara pembukaan bazar murah di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta, Selasa (2/4/2024) /ANTARA/Genta T Mawangi/

Celahsumbar.com - Kepala Staf Umum TNI, Letnan Jenderal TNI Bambang Ismawan, menyebut angkutan mudik gratis yang disediakan oleh satuan-satuan TNI bakal berangkat secara serentak dari Jakarta pada 5 April 2024 atau lima hari sebelum Idul Fitri 1445 Hijriah.

Ia menjelaskan untuk mudik Idul Fitri tahun ini, ada beberapa angkutan yang disiapkan mulai dari kapal perang dari TNI AL, bus-bus dari TNI AD, dan pesawat angkut C-130 Hercules dari TNI AU.

“Dari TNI AL, ada satu kapal perang jenis LPD (landing platform dock) untuk rute dari Jakarta, Semarang, Surabaya, dan sebaliknya,” kata dia, menjawab pertanyaan ANTARA saat jumpa pers pembukaan bazar murah di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta, Selasa (2/4/2024).

Baca Juga: Pesan Kapolri ke Pemudik yang Lintasi Pelabuhan Merak: Hindari Puncak Arus Mudik

Dia menyampaikan program mudik gratis TNI AL yang menggunakan kapal perang itu diprioritaskan untuk pemudik yang menggunakan sepeda motor. Dia menjelaskan program itu bertujuan untuk menekan risiko kecelakaan lalu lintas terutama bagi para pemudik yang mengendarai motor ke kampung halamannya.

“Itu gratis, prioritas bagi pemudik sepeda motor yang banyak ke Jawa Tengah dan Jawa Timur. Tujuannya untuk mengurangi kerawanan, dan itu difasilitasi TNI Angkatan Laut,” kata Bambang.

Pelepasan Mudik Gratis TNI

Ilustrasi mudik Lebaran 2023.
Ilustrasi mudik Lebaran 2023.

TNI AL sejak 24 Maret 2024 telah mengumumkan program mudik gratis menggunakan kapal perang untuk para pemudik.

Para pemudik yang ingin ikut program mudik gratis dari TNI AL itu dapat mendaftarkan diri mereka di Markas Komando Komando Lintas Laut Militer TNI AL di Tanjung Priok, Jakarta, dengan menghubungi nomor hotline 081804747000 dan 081292183187. Posko pendaftaran juga ada di Mako Pangkalan TNI AL Semarang di Tawangsari, Kota Semarang, Jawa Tengah, dengan nomor hotline 088983397807.

Halaman:

Editor: Widji Ananta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah