Ditunjuk Jadi Wakapolri, Berikut Perjalanan Karir Komjen Polisi Agus Andrianto

- 26 Juni 2023, 08:37 WIB
Kabareskrim Polri Komjen Agus Andrianto
Kabareskrim Polri Komjen Agus Andrianto /Instagram/@agusandrianto.id

Celahsumbar.com - Kepala Badan Reserse dan Kriminal (Kabareskrim) Polri Komjen Polisi Agus Andrianto ditunjuk menjadi Wakapolri menggantikan Komjen Polisi Gatot Eddy Pramono yang memasuki masa pensiun.

Penunjukkan tersebut tertuang di dalam Surat Telegram Kapolri nomor: ST/1339/VI/KEP./2023 yang diterima wartawan pada Senin (26/6/2023).

Dalam surat telegram itu tertuang perihal tentang pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan Polri berdasarkan Surat Keputusan Kapolri nomor:KEP/816/VI/2023.

Baca Juga: Mahfud MD: Ada Tindak Pidana, Administrasi, dan Keamanan di Polemik Ponpes Al Zaytun

Surat telegram itu ditandatangani oleh Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo pada tanggal 24 Juni 2023.

Selanjutnya, Komjen Pol. Agus Widada selaku Kabaintelkam diangkat menggantikan Agus sebagi Kabareskrim yang baru. 

Biodata Komjen Agus Andrianto

Kabareskrim Polri, Komjen Pol Agus Andrianto
Kabareskrim Polri, Komjen Pol Agus Andrianto PMJ News

Komjen. Pol. Drs. Agus Andrianto, S.H., M.H lahir 16 Februari 1967. Ia  adalah seorang perwira tinggi Polri yang sejak 24 Juni 2023 menjabat sebagai Wakil Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia.

Agus, lulusan Akpol 1989 ini berpengalaman dalam bidang reserse. Jabatan terakhir jenderal bintang tiga ini adalah Kepala Badan Reserse Kriminal Polri.

Halaman:

Editor: Widji Ananta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah