Jangan Pernah Kedipkan Mata untuk Timnas Amputasi Indonesia, PSSI

- 10 Juni 2024, 08:00 WIB
Ketum PSSI Erick Thohir
Ketum PSSI Erick Thohir /PSSI/

Celahsumbar.com - Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) terus gelorakan dukungan kepada tim nasional amputasi Indonesia terus berprestasi di kancah dunia.

Hal itu ditegaskan oleh Ketum PSSI Erick Thohir. Terlebih pencapaian dengan lolos Piala Dunia Amputasi 2022 Turki.

"Prestasi timnas sepak bola amputasi membanggakan, mereka lolos Piala Dunia Amputasi 2022 di Turki setelah menjadi runner-up di kualifikasi zona Asia Timur," ujar Erick, yang dikutip dari akun Instagram-nya, @erickthohir, Senin (10/6/2024).

Baca Juga: Calvin Verdonk Resmi Main Kontra Filipina, Ketum PSSI Erick Thohir Colek FIFA

Melalui akun Instagram pribadi, Erick mengunggah video ketika dirinya menyapa beberapa pemain timnas amputasi usai menyaksikan laga timnas Indonesia melawan Irak di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.

Selain Erick, pemain timnas Indonesia Marselino Ferdinan dan kawan-kawan juga menjabat tangan para pemain timnas amputasi usai menjalani laga putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Erick Thohir (@erickthohir)

 

Erick pun berbincang-bincang dengan para pemain untuk menanyakan posisi bermain dalam timnas, asal, maupun penampilan mereka saat membela Merah Putih.

Halaman:

Editor: Widji Ananta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah