Nissan Siap Pamerkan Mobil Listrik Populernya Ariya dan Sakura di GIIAS 2024

- 27 Juni 2024, 15:00 WIB
Nissan Ariya
Nissan Ariya /Nissan

Distribusi tenaga yang mulus dari sistem motor ganda memberikan respon yang instan untuk akselerasi yang mudah dalam berbagai skenario berkendara yang dihadapi oleh penggunanya.

Mobil berteknologi canggih yang ramah lingkungan ini, dibekali dengan dua pilihan kapasitas baterai. Pertama, konsumen dapat memilih antara 63 kWh dan 87 kW.

Keduanya menggunakan baterai Lithium-ion yang berada di bagian bawah kendaraan tersebut. Dengan baterai tersebut, kendaraan ini dapat menempuh jarak hingga 490 km.

Perusahaan mengklaim bahwa kendaraan elektrik ini dapat memberikan tenaga 214 dk hingga 238 dk, dengan torsi besar mencapai 300 Nm. Nissan juga memberikan dua pilihan roda penggerak, yakni FWD dan juga AWD.

Baca Juga: 9 Fungsi Advanced Driver Assistance Systems (ADAS) di Mobil Listrik Neta V-II, FUTURISTIK!

Nissan Sakura

Nissan Sakura
Nissan Sakura Nissan

Kendaraan bertubuh mungil ini menghadirkan berbagai ornamen yang dapat memberikan kenyamanan bagi para penggunanya.

Kei Car yang sangat digemari di Jepang ini, dibekali dengan layar instrumen 7 inci dengan head unit sebesar 9 inci dan sudah bisa terhubung dengan Apple CarPlay secara nirkabel untuk memberikan kesan yang nyaman bagi para penggunanya.

Meski bertubuh mungil, kendaraan ini nyatanya sudah dibekali dengan fitur keselamatan yang mumpuni. Nissan memberikannya dengan fitur proPILOT, dimana fitur ini menghadirkan Intelligent Cruise Control dan Steering Assist.

Tidak hanya itu saja, fitur yang dibanggakan oleh Nissan ini juga menghadirkan ProPILOT Park. Fitur ini akan semakin memudahkan para pengguna ketika melakukan parkir meski di tempat yang sempit sekalipun.

Halaman:

Editor: Tommy Adi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah