Melihat Fitur-fitur Unggulan Toyota All New Lexus LM, Salah Satunya Adaptive Damping Force

- 16 Agustus 2023, 08:26 WIB
Toyota All New Lexus LM
Toyota All New Lexus LM /ANTARA/Fathur Rochman/

Fitur Integrated Climate Concierge dapat mendeteksi temperatur pada area penumpang dan secara otomatis menyesuaikan untuk memaksimalkan kenyamanan secara intuitif. Jadi, kamu tidak perlu meragukan kehilangan momen santai di mobil ini.

Baca Juga: Honda Resmi Jual Motor Listrik EM1 e:, Dibanderol Mulai Rp40 Juta

Lexus di GIIAS 2023

Lexus menampilkan 11 unit pajangan yang seluruhnya merupakan kendaraan elektrifikasi, beberapa di antaranya merupakan model keluaran terbaru yang diluncurkan pada tahun ini, seperti The All New Lexus RX dan The All New Lexus RZ.

Selain memperlihatkan The All New Lexus LM serta unit pajangan kendaraan elektrifikasi Lexus lainnya, pada GIIAS 2023 Lexus juga meluncurkan Lexus Collection yang menawarkan Official Lexus Merchandise. Pernak-pernik tersebut tersedia pertama kalinya di Indonesia dan dapat dipesan di GIIAS 2023.

"Khusus di GIIAS 2023, Lexus menampilkan untuk pertama kali di Indonesia, yaitu The First-ever Hybrid Luxury Mover, The All New Lexus LM. Kehadirannya, menandai bahwa hanya Lexus sebagai merek otomotif mewah dengan 90 persen model yang ditawarkan memiliki teknologi elektrifikasi,” ujar General Manager Lexus Indonesia Bansar Maduma.***

Halaman:

Editor: Widji Ananta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah