Permintaan Maaf dan Keprihatinan Seorang Sandiaga Uno Pascaputusan MK

- 14 Juni 2024, 08:39 WIB
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno diwawancarai awak media di sela pelaksanaan ritual pemuliaan air atau Segara Kerthi sebagai agenda awal World Water Forum Ke-10 di Pantai Serangan, Denpasar/ANTARA/Dewa Ketut Sudiarta Wiguna
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno diwawancarai awak media di sela pelaksanaan ritual pemuliaan air atau Segara Kerthi sebagai agenda awal World Water Forum Ke-10 di Pantai Serangan, Denpasar/ANTARA/Dewa Ketut Sudiarta Wiguna /

Celahsumbar.com - Sandiaga Uno meminta maaf lantaran gagal membawa Partai Persatuan Pembangunan (PPP) lolos ke Senayan pada Pemilu 2024.

"Jadi saya memang perpindahan ke PPP ini tadinya difokuskan untuk mengangkat suara PPP, belum bisa terwujudkan, saya juga mohon maaf mungkin kalau ada kurang optimalnya dari kinerja selama berkampanye selama PPP," kata Sandiaga di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta.

 

"Prihatin ya, dan saya juga melihat rekan-rekan di daerah yang telah berjuang luar biasa ini merasakan keprihatinan dan kepedihan yang sama," sambung Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) itu.

Baca Juga: Cak Imin Rahasiakan Siapa Sosok Pilihan PKB-PPP di Pilgub Jatim, Takut Ketahuan Khofifah

Meski demikian, dia mengaku menerima kenyataan PPP gagal menembus Senayan lantaran gugatan sengketa Pileg 2024 yang dilayangkan tak dikabulkan Mahkamah Konstitusi (MK).

"Ya, karena kan ini sudah keputusan final dan pimpinan, saya belum diberikan arahan oleh pemimpin, tapi dari berita-berita koran yang saya baca, ini adalah merupakan keputusan final," ucapnya.

"Saya tetap istikomah dan saya akan yakin jika kita bisa solid untuk konsolidasi, terbuka peluang PPP untuk memperjuangkan, terus mewarnai demokrasi kita."

Baca Juga: Sandiaga Uno Temui Prabowo Subianto Malam-malan, Gerindra Colek Soal Gestur Politik

Halaman:

Editor: Rizki Adidji


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah