Batik Air Tangguhkan Penerbangan ke Istanbul Buntut Situasi di Timur Tengah

- 20 April 2024, 08:00 WIB
Maskapai penerbangan Batik Air.
Maskapai penerbangan Batik Air. //Instagram @batikair

Celahsumbar.com - Maskapai penerbangan Batik Air mengumumkan menangguhkan penerbangannya ke Istambul, Turki, mulai 1 Mei 2024.

Keputusan ini diambil sebagai respons terhadap situasi terkini di Timur Tengah yang berdampak signifikan terhadap rute yang diambil sehingga menyebabkan pembatasan operasional yang menyulitkan maskapai melanjutkan penerbangan ke wilayah tersebut.

"Batik Air telah mengambil langkah yang sulit namun perlu untuk menangguhkan penerbangannya ke Bandara Internasional Istanbul Sabiha Gokcen (SAW) dari Bandar Udara Internasional Kuala Lumpur (KLIA) Terminal 1," tulis Batik Air dalam keterangan resminya, Jumat, 19 April 2024.

Baca Juga: Transaksi BRIZZI Naik 15 Persen Selama Ramadan dan Lebaran 2024

Pada keputusan ini juga disebutkan, prioritas utama Batik Air adalah keselamatan dan keamanan penumpang dan awak pesawat dan diambil dengan mempertimbangkan situasi dengan cermat.

"Kami memahami ketidaknyamanan yang ditimbulkan dari penangguhan penerbangan ini. Kepada para penumpang, kami menyampaikan permintaan maaf yang sebesar-besarnya atas gangguan yang mungkin ditimbulkan dari keputusan ini," tulisnya.

Baca Juga: Jamaah Calon Haji Indonesia Diberangkatkan ke Tanah Suci Mulai 12 Mei 2024

"Penumpang yang terkena dampak dari penangguhan penerbangan ini diberitahu melalui email dan teks. Untuk meminta pengembalian dana disarankan mengunjungi situs www.malindoair.com/Refund-Request," lanjutnya.

Batik Air tetap berkomitmen memastikan keselamatan dan kenyamanan penumpang di semua rute. Kami akan terus memantau situasi terkini dengan cermat dan memberikan informasi terkini.

Halaman:

Editor: Tommy Adi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x