Tips Nge-Vlog Pakai Samsung Galaxy A15 5G, Pakai Fitur-Fitur Canggih Ini

- 19 Maret 2024, 18:00 WIB
Samsung Galaxy A15 5G
Samsung Galaxy A15 5G /Samsung

Celahsumbar.com - Mengabadikan momen keseharian memang sudah lekat dengan gaya hidup pengguna digital saat ini. Seperti menceritakan dan membagikan momen-momen berharga, sampai aktivitas sehari-hari.

Mumpung sedang memasuki bulan Ramadan, kamu juga bisa membuat vlog keseruan aktivitas selama menjalani bulan puasa, dengan fitur-fitur canggih yang dimiliki Samsung Galaxy A15 5G.

Punya kamera 50MP

Dibekali dengan kamera 50MP, Samsung Galaxy A15 5G memungkinkan penggunanya untuk merekam setiap momen dengan detail yang luar biasa. Dari persiapan sahur hingga berbuka puasa. Kamu juga dapat mengabadikan setiap detail prosesnya, baik menggunakan kamera depan dan belakang, dalam berbagai kondisi cahaya.

Tentu saja mengabadikan momen keseharian Ramadan-mu tidak bisa hanya dilakukan dalam sekali take, dan tentu nya foto maupun video yang kamu abadikan akan memakan banyak sekali ruangan memori yang tersedia.

Namun, kamu tidak perlu khawatir karena Samsung Galaxy A15 5G sudah memiliki ruang penyimpanan yang lebih luas dari sebelumnya sebesar 256GB dan jika masih kurang, kamu bisa menambahkannya dengan menggunakan MicroSD sebesar 1TB.

Samsung Galaxy A15 5G
Samsung Galaxy A15 5G Samsung

Baca Juga: Mengenal Fitur Dynamic Button di Realme 12 5G, Buka Aplikasi Favorit Lewat 1 Tombol

Tak khawatir punya baterai 5000mAh

Kamera sudah oke, memori juga sudah aman, lalu bagaimana dengan baterainya? Samsung Galaxy A15 5G sudah dilengkapi dengan baterai 5000mAh yang sangat mumpuni untuk kamu gunakan ngonten seharian. Oleh karena itu, kamu tidak perlu membawa powerbank kemana pun kamu pergi, karena baterainya pasti kuat. J

ika baterai smartphone-mu sudah mulai habis, kamu juga tidak perlu menunggu terlalu lama untuk mulai ngonten lagi, karena Galaxy A15 5G juga sudah diperkuat dengan fitur fast-charging sebesar 25W.

Halaman:

Editor: Tommy Adi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah