Sekda Sumbar Bicara Soal Pentingnya Validitas Data dalam Penyaluran Bansos, Ini Arahannya

- 3 Februari 2024, 10:05 WIB
Sekda Sumbar Hansastri menerima penghargaan Adinata Syariah 2023
Sekda Sumbar Hansastri menerima penghargaan Adinata Syariah 2023 /Dok Adpim Sumbar/

Celahsumbar.com - Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Sumatera Barat (Sumbar) Hansanstri mengungkapkan pentingnya validitas data sosial ekonomi Keluarga Penerima Manfaat (KPM) bantuan sosial (bansos) untuk memastikan penyaluran bantuan tepat sasaran.

Hansanstri pun meminta pejabat serta para operator pengelola Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) hingga tingkat desa/nagari/kelurahan di Sumbar harus terus berupaya meningkatkan kualitas validasi data.

Menurutnya validasi data sangat penting untuk penyaluran bansos yang tepat sasaran dan memberikan dampak positif, karena ini merupakan upaya penanggulangan kemiskinan di Sumbar.

"Para operator DTKS hingga tingkat desa/nagari/kelurahan, serta pejabat terkait di kota/kabupaten serta provinsi harus memahami hal tersebut," kata Hansanstri di Padang, Jumat, 2 Februari 2024.

Baca Juga: Universitas Andalas Sumbar Terima 7.505 Mahasiswa Lewat Tiga Jalur Ini, Ayo Persiapkan Diri

Hansanstri juga menyampaikan pentingnya untuk terus meningkatkan kapasitas para operator pengelola DTKS agar dapat menghasilkan data yang bisa dipertanggungjawabkan.

Sementara, Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Sumbar, Syaifullah mengatakan pihaknya terus berupaya meningkatkan kapasitas dan pemahaman pejabat serta para operator pengelola Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

"Kita memahami pentingnya kualitas dan kapasitas SDM bagi para pejabat dan operator ini," kata Syaifullah.

Baca Juga: Catat! Begini Aturan Tunjangan Pensiun PT Semen Padang

Ia juga menyebutkan, terakhir pihaknya menggelar Rapat Koordinasi Petugas Verifikasi dan Validasi DTKS di Bukittinggi.

Halaman:

Editor: Tommy Adi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah