Profile Pedro Acosta, Bocah Ajaib di MotoGP yang Dikomentari Dani Pedrosa

- 20 April 2024, 14:00 WIB
pembalap rookie dari tim GasGas Factory Tech3, Pedro Acosta.
pembalap rookie dari tim GasGas Factory Tech3, Pedro Acosta. /dok. akun Twitter @MotoGP/

Celahsumbar.com - Legenda MotoGP Dani Pedrosa memberikan komentarnya terkait aksi Pedro Acosta bersama Red Bull GASGAS Tech3. Menurutnya, hal itu sangat luar biasa dan di luar ekspektasi.

“Saya ingin menekankan bahwa ada banyak ekspektasi terhadap Pedro, seberapa baik dia bisa melakukannya (debut di MotoGP), (mengingat) seberapa kuat dia saat berada di Moto2. Namun, ia bahkan telah melampaui ekspektasi tersebut,” ungkap Pedrosa, dikutip dari laman resmi MotoGP, Sabtu (20/4/2024).

Debut Acosta di MotoGP dinilai sangat baik oleh sang juara dunia tiga kali itu dengan hasil terakhir finis di posisi kedua pada balapan utama MotoGP Amerika di Circuit of the Americas (COTA) Austin, Texas, pekan lalu.

Baca Juga: Klasemen Sementara MotoGP 2024, Maverick Vinales Mulai Tebar Ancaman Nyata

Di sisi lain, Acosta, pembalap yang baru berusia 20 tahun itu mengatakan tidak ingin cepat puas setelah gelar runner up yang ia raih di Texas. “Kami masih harus banyak belajar, terutama di balapan (Sprint) pada Sabtu, yang kami manfaatkan untuk melihat bagaimana hasilnya di (balapan utama) Minggu,” ujar Acosta.

Sementara itu, Acosta dan Pedrosa akan berada dalam satu grid, saat kedua pembalap Spanyol itu bergabung pada rangkaian putaran keempat musim ini yakni Grand Prix Spanyol di Jerez pada 26-28 April.

Profile Pedro Acosta

Pedro Acosta, balapan MotoGP, MotoGP Portugal, 24 Maret.
Pedro Acosta, balapan MotoGP, MotoGP Portugal, 24 Maret. Crash.net

Pedro Acosta lahir 25 Mei 2004. Dia adalah pembalap motor asal Spanyol. Pada 2017, Pedro Acosta dinobatkan sebagai Juara Pra-Moto3™ Spanyol. Pembalap asal Murcia itu lalu berpartisipasi dalam FIM CEV Moto3™ Junior World Championship musim 2018. Setahun berikutnya, ia berkompetisi di Red Bull MotoGP™ Rookies Cup.

Acosta menjadi sosok yang menonjol dalam kedua ajang tersebut. Delapan podium, termasuk tiga kemenangan, dikemasnya sepanjang berlomba di FIM CEV Moto3™ Junior World Championship 2020. Sedangkan di Red Bull MotoGP™ Rookies Cup, Acosta berhasil sabet gelar pada musim yang sama.

Halaman:

Editor: Rizki Adidji


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x