Cerita Pemenang Booyah Umrah Free Fire: Awalnya Mau Skin Skin P90, Malah Dapat Umrah Gratis

- 20 April 2024, 12:00 WIB
Pemenang Booyah Umrah Free Fire
Pemenang Booyah Umrah Free Fire /Garena

Celahsumbar.com - Free Fire baru saja memberangkatkan para pemenang Booyah Umrah pada Kamis, 18 April 2024. Mereka berasal dari kota yang berbeda, mulai dari Bengkulu, Subang, Bogor, hingga Gresik. Tak hanya itu, mereka juga memiliki cerita unik yang berbeda tentang perjalanan mereka mendapatkan umrah gratis dari Free Fire. Tapi yang sama dari semua pemenang adalah mereka tidak percaya pada mulanya.

Ucapan adalah doa dari seorang Dafa

Tak pernah terbayangkan oleh Khusnul Khotimah (33) jika ucapan anaknya, Adifadinul Islam (13), setelah salat Magrib berjamaah tiga bulan lalu menjadi kenyataan.

Ucapannya sederhana tapi penuh harapan, "Saya ingin suatu hari nanti bisa memberangkatkan ibu Umrah." Akhirnya, Kamis, 18 April 2024, keduanya mewujudkan mimpi itu dengan berangkat dari Jakarta menuju Madinah untuk umrah bersama.

"Waktu itu, sekitar tiga bulan lalu gak tahu kenapa tiba-tiba anak saya bilang, Ibu aku ingin umrahkan Ibu nanti. Dalam hati tentu saya jawab 'amin', tapi tidak pernah mengira doa ini akan diwujudkan dalam waktu secepat ini. Alhamdulillah," ungkap Khusnul.

Adifadinul atau akrab disapa Dafa adalah siswa kelas 1 SMP di Gresik, Jawa Timur. Selayaknya anak seusianya, dia mengisi waktu luang di bulan Ramadan lalu dengan bermain game sesekali, tanpa melewatkan salat lima waktu. Tak disangka, dari iseng-iseng bermain game Free Fire di bulan Ramadan, dia menjadi salah satu pemenang dari event Booyah Umroh dalam rangkaian Booyah Ramadan Free Fire bulan lalu.

Baca Juga: JKT48 Ajak Survivor Bertarung Lawan Naga Mechadrake di Patch Terbaru Free Fire

Khusnul bercerita, ketika pertama kali Dafa bilang bahwa mereka mendapatkan umrah gratis dari Free Fire dia tidak menanggapi anaknya dengan serius. Dafa sang anak awalnya juga tidak percaya, ketika diminta mengisi formulir dari Free Fire sebagai pemenang Booyah Umrah.

Dia mengisinya sambil lalu dan melupakannya dengan cepat. Tak disangka, sekitar dua hari kemudian Dafa ditelepon oleh pihak travel untuk mengurus keberangkatan umrah ke Tanah Suci.

Sontak dia kaget dan langsung menelepon Ibunya yang sedang bekerja di Madura. "Saya telepon ibu dan bilang, 'Bu, ayo ke Gresik' kita Umrah. Aku dapat umroh gratis dari Free Fire, aku mau ajak Ibu'. Tapi ya, waktu itu ibu ndak percaya, 'gak mungkin itu pasti penipuan'. Tapi saya terus minta ibu ayo bu ke Gresik dulu. Ibu akhirnya percaya waktu pihak travel beneran datang untuk menjelaskan," kata Dafa.

Halaman:

Editor: Tommy Adi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x