Sheila on 7 Ungkap Alasan Masih Bertahan dengan 3 Personil, Ogah Cari Drummer?

- 18 April 2024, 13:00 WIB
Konser Sheila on 7 atau So7.
Konser Sheila on 7 atau So7. /Instagram/@sheilaon7/

Celahsumbar.com - Grup band Sheila on 7 masih bertahan dengan tiga personil dan belum mencari sosok penabuh drum untuk melengkapi formasinya. Hal itu diungkapkan oleh Adam Subarkah, bassist Sheila on 7.

"Kita pernah melewati itu, jadi sekarang bertiga aja. Intinya, kita bertiga yang bertahan masih bisa menemukan cara untuk memiliki kecintaan terhadap musik yang sama," ungkap Adam ditemui di Kemang, Jakarta, Rabu, 17 April 2024.

Sheila on 7 sendri dibentuk tahun 1996. Anggota awalnya terdiri atas Akhdiyat Duta Modjo (vokal), Saktia Ari Seno (gitar), Eross Candra (gitar), Adam Subarkah (bass), dan Anton Widiastanto (drum).

Baca Juga: WhatsApp Luncurkan Fitur Baru Filter Chat, Cari Pesan Jadi Lebih Cepat

Anton meninggalkan band pada 2004, dan disusul oleh Sakti pada 2006. Lalu, Brian Kresna Putro masuk menggantikan Anton sebagai penabuh drum Sheila on 7 dari 2004, dan harus meninggalkan band pada 2022.

Kini Sheila on 7 menggandeng penabuh drum Bounty Ramdhan sebagai pemain tambahan dalam penampilan panggung mereka.

Jelang konser Sheila on 7 di lima kota

Dalam konser bertajuk Tunggu Aku Di yang dijadwalkan berlangsung mulai Juli 2024 di lima Kota, yaitu Samarinda, Makassar, Pekanbaru, Medan, dan Bandung, Sheila on 7 akan tampil dengan formasi tiga personil (Duta, Adam, dan Eross) bersama Bounty sebagai pemain tambahan.

Baca Juga: 5 Alasan Redmi Pad Pro Bakal Jadi Tablet Pembeda di Kelasnya, Intip Yuk Jeroannya

Adam menyampaikan personil band sedang mempersiapkan pelaksanaan tur konser tersebut, termasuk latihan musik, merancang konsep panggung, dan menyusun daftar lagu yang akan dibawakan.

Halaman:

Editor: Tommy Adi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x