Singapore Open: Anthony Ginting Selamatkan Wajah Indonesia! Asa Pertahankan Tahta Masih Mengudara

9 Juni 2023, 20:17 WIB
Anthony Sinisuka Ginting /Twitter/@INABadmintoon/

Celahsumbar.com - Perjalanan Anthony Sinisuka Ginting di turnamen Singapore Open Super-750 masih terus berlanjut. Anthony Sinisuka Ginting berhasil mengalahkan Li Shifeng pada babak perempatfinal pada Jumat (9/6/2023).

Pemain tunggal kebanggaan Indonesia ini berhasil menyudahi perlawanan wakil China melalui rubber game. Pertandingan berakhir dengan skor 21-13, 16-21 dan 21-12.

Kejar mengejar angka terjadi sejak awal pertandingan. Namun pemain asal Cimahi ini berhasil unggul pada interval set pertama dengan skor 11-9.

Selepas interval, permainan menyerang dari Ginting tidak dapat dibendung oleh tunggal putra China. Ginting berhasil mengambil set pertama dengan skor 21-13.

Baca Juga: Marcus Gideon dan Kevin Sanjaya Terhenti di Tangan Mantan Juara Dunia! Marcus: Mau Bagaimana Lagi?

Li Shifeng mengambil alih serangan di set kedua. Tunggal putra China ini memimpin cukup jauh dengan skor 1-8 atas Ginting.

Ginting coba mengejar, namun Li Shifeng masih unggul di interval set kedua dengan skor 5-11. Segala cara dilakukan Ginting, namun tunggal putra China ini tidak mudah ditaklukkan. Ginting harus menyerah 16-21 atas Li Shifeng. Hasil ini memaksa kedua pemain melakoni set ketiga.

Anthony Sinisuka Ginting berhasil mengalahkan Li Shifeng

Kejar mengejar poin terjadi di set ketiga. Namun tunggal putra Indonesia yang kini menempati peringkat dua dunia ini berhasil meraih keunggulan di interval set ketiga dengan skor 11-8.

Anthony Ginting semakin tak terbendung. Kombinasi permainan yang ditunjukkan Ginting begitu menyulitkan Li Shifeng. Hingga akhirnya Ginting berhasil meraih kemenangan dengan skor 21-12.

Baca Juga: Lionel Messi Pilih Lanjutkan Karir di Inter Miami, Tegaskan Diri Bukan Mata Duitan

Kemenangan ini memastikan langkah Ginting melaju ke babak semifinal. Ginting juga menyelamatkan muka Indonesia di turnamen ini. Pasalnya, hanya Ginting yang menjadi satu-satunya wakil Indonesia di babak semifinal Singapore Open 2023.

Kunlavut Vitidsarn asal Thailand menjadi lawan selanjutnya yang harus dihadapi oleh Ginting. Kemenangan tentunya menjadi target dari sang juara bertahan.

Anthony Sinisuka Ginting berhasil menjadi juara tunggal putra Singapore Open 2022

Diketahui, Ginting merupakan juara bertahan tunggal putra di Singapore Open. Anthony Sinisuka Ginting berhasil menjadi kampiun di Singapore Open 2022.

Pada partai final tahun lalu, Ginting berhasil mengalahkan wakil Jepang, Kodai Naraoka dengan dua set langsung, 23-21 dan 21-17.

Baca Juga: MNC Group Resmi Pemegang Hak Siar Seluruh Pertandingan Timnas Indonesia di Tahun 2023

Harapan dan doa masyarakat Indonesia, khususnya pecinta badminton tanah air untuk kemenangan Ginting esok hari dan mampu mempertahankan tahta juara di turnamen ini.***

Editor: Rizki Adidji

Tags

Terkini

Terpopuler